Wednesday, January 25, 2012

Mudik itu Ciamik

Mudik.. 5 huruf yang dirangkai, menjadi sebuah momen yang paling dinanti setiap insan, terutama yang jauh di perantauan. Yap, jarak dan waktu yang memisahkan membuat mudikers harus "spend time" lebih. Ga asyik kan, mudik cuma sebentar..??

Bagi kami, yang untuk mudik hanya memerlukan waktu 4 sampe 5 jam, tentu sangat menguntungkan. Tak perlu menunggu libur panjang lebaran, cukup "long weekend", bisa ketemuan dengan keluarga besar, melepas rindu, menghilangkan penat dari rutinitas, dan menyambung silaturrahmi, jangan sampe "kepaten obor", naudzubillah..

Seperti kali ini, liburan Imlek kami isi dengan mudik ke Ngawi, sowan Uyutnya VaRo, juga untuk ziarah ke makam Ibunda tercinta. Yap, semenjak saat itu, aku lengkap menjadi yatim piatu. Bapak dimakamkan di Blitar, kota kelahiranku, dan Ibu dimakamkan di Ngawi, karena kami menjunjung tinggi ajaran Nabi, di mana di situ berpulang, di situ pulalah dimakamkan.

Kebetulan pas kami mudik, kakak sepupuku juga mudik. Ketemulah anak2 kami, bermain, bercanda, sungguh senangnya melihat mereka tertawa bersama. Smoga kami selalu dilimpahi kesehatan lahir batin dan kesempatan untuk meneruskan tradisi mudik ini. Mudik lagi yuuuuukkk... ;)

bersama sepupu

pose yahud

uyutku sayang

0 komentar: