Friday, June 26, 2015

Golongan Yang Dirindukan Surga


Ada 4 golongan yang dirindukan surga, yaitu
- orang yang rajin tilawah Al-Qur'an, mempelajari, dan berusaha mengamalkannya dalam kehidupan
- orang yang menjaga lisannya dari perkataan yang tidak baik, termasuk klu di dunia maya yaa dengan menjaga tulisan blognya, postingan statusnya, twitnya, dsb
- orang yang memberi makan orang yang membutuhkan, orang yang rajin shadaqah, termasuk diantaranya yang memberi makan untuk berbuka orang yang berpuasa
- orang yang berpuasa Ramadhan dengan sebaik-baiknya, yang berpuasa sesuai dengan tuntunan Nabi Muhammad SAW.

Semoga kita bisa masuk dalam golongan orang yang dirindukan surga, aamiin YRA

Thursday, June 25, 2015

Beberapa Sunnah Rasul saat Ramadhan


Puasa Ramadhan bukan cuma menahan lapar dan haus, bukan cuma menggeser jam makan jadi sahur dan buka, bukan pula ajang balas dendam makan sepuasnya pas berbuka karena sudah belasan jam perut nempel ke punggung.

Di Syahru Mubarak ini, ada banyak sekali berkah yang bisa kita raih, ada banyak sunnah Rasul yang bisa kita perjuangkan untuk dicontoh, diantaranya:

- Sahur, meskipun kuat puasa tanpa sahur sekalipun, tetap usahakan sahur, dan akhirkan, karena bangun sahur itu ada di sepertiga malam terakhir. Jangan lupa niat ya, karena ketika kita niat, maka otak akan otomatis memerintah tubuh menyesuaikan diri. Itulah yang menyebabkan laparnya orang puasa dan ga puasa itu beda. Laparnya orang puasa enak dipakai tidur, coba klu ga pas puasa, manalah enak tidur dalam keadaan lapar. Itulah kekuatan azzam, niat.
- Berbuka, segeralah berbuka ketika waktunya tiba, dan tirulah Rasulullaah yang berbuka dengan 3 butir kurma dan air. Tak usah berlebihan, ga pake balas dendam kalap makan. Kurma akan dicerna dalam waktu 4 menit, dan itu akan dengan segera memulihkan tenaga kita. Setelah makan ta'jil itu segera shalat berjamaah.
- Shalat Taraweh, hanya ada di bulan Ramadhan, jadi usahakan jangan sampai bolong klu bukan karena 'udzur syar'i. Klu ga bisa di Masjid ya shalat di rumah.
- Selain itu, ada banyak kebaikan lain yang in syaa Allaah bisa membantu menyelamatkan kita kelak di yaumil hisab, di antaranya tilawah Qur'an, shadaqah, amalan amalan sunnah lain.

Semoga hidup kita berkah, keluarga dan rumah tangga kita berkah, rumah kita berkah, semua yang melekat pada kita penuh berkah, dan Allaah SWT ridha, Aamiin YRA
angel emoticon

*Dirangkum dari ceramah taraweh Pak Ustadz, semoga bermanfaat bagi kita semua

‪#‎Muhasabah‬
‪#‎Ramadhan‬
‪#‎SilakanShare‬

Tuesday, June 23, 2015

Tentang Hisab


Kelak, manusia akan dihisab tentang
- umurnya, untuk apa dihabiskan selama di dunia
- badannya, kesehatannya, kekuatannya, rupawannya, untuk apa dipergunakan di dunia
- hartanya, dari mana didapatkan dan kemana saja dibelanjakan
- ilmunya, dipergunakan untuk apa saja di dunia

Astaghfirullaah, semoga kita bisa senantiasa mawas diri, dan saling mengingatkan serta bantu membantu dalam kebajikan. Semoga kita termasuk orang-orang yang dirindukan Surga dan mendapatkan ridhaNya, Aamiin YRA
angel emoticon

Met sahur Oom Tante Pakdhe Budhe Eyang semuanya, sudah pada sahur? Selamat menunaikan ibadah puasa Ramadhan hari ke-6. Belum pada bolong kaan? Malu sama umur klu udah gedhe masih suka bolong puasanya bukan karena sebab syar'i. Semangatt semuanyaaa, sesemangat mas VaRo belajar puasa.
kiki emoticon
Thursday, June 11, 2015

Parenting Nabawiyyah


✅ Lelah mendidik anak? Itu adalah bukti bahwa anda belum menikmati proses dan hasil mendidik anak.
✅ Apakah kita bahagia setelah anak kita sukses (sarjana, dapat kerja, dll)? Itu terlalu lama. Apalagi kalau anaknya banyak.
✅ Anak-anak itu aset. Bukan beban. Anak sholeh yang bisa mendoakan orang tuanya, itu aset. Ketika kita meninggal, maka yang paling berhak mensholatkan kita adalah anak kita. Itu aset. Sholat jenazah itu isinya doa semua. Anak itu kekayaan di dunia dan akhirat.
✅ Rosululloh bersabda: "Kamu (anak lelaki) dan hartamu milik orang tuamu."
✅ Artinya, walaupun sudah menikah, orang tua punya hak atas harta kita. Anak-anak yang kita dorong untk menghafal Al Qur'an 30 juz kelak di hari kiamat yang mendapat keistimewaan bukan hanya anak itu, tapi juga orang tuanya (mahkota).
✅ Hilangkan anggapan bahwa anak-anak itu beban. Anak-anak kita tidak numpang hidup pada kita. Numpang? Anda sombong. Bayi lahir sudah membawa rezekinya. Yang menjadi masalah adalah kita belum "percaya" pada Alloh.
✅ Tidak ingin punya anak banyak karena biaya pendidikan mahal? Logis. Tapi itu iman belum berperan. Kalau anak adalah aset, maka kita ingin punya sedikit atau banyak?
✅ Apa fungsinya sabar dan syukur kalau bukan untuk bahagia. Tawakkal. Petani itu bahagia saat tanamannya tumbuh baik, padahal belum panen. Saat hujan turun, padahal belum menanam.
✅ Jadi bahagia itu jangan tunggu panen, jangan tunggu sampai anak besar. Asal prosesnya baik. Kalau seperti ini, maka orang tua akan bahagia sepanjang usia anaknya.
✅ Ada masanya ketika orang tua panen raya. Syaratnya, hanya dengan cara Islam. Mendidik anak itu persis seperti menanam pohon. Alloh berfirman dalam QS. 3:35-37, didik anak dengan pertumbuhan yang baik.
✅ Di akhir QS. Al Fath berbicara tentang proses pertumbuhan tanaman hingga ia kokoh. Tapi dalam ayat ini Alloh tidak membahas hingga tanaman tersebut berbuah. Namun hingga tahap ini sudsh menyenangkan hati penanamnya.
✅ Alloh berbicara ini (tanaman) ketika Rosul mendidik sahabat-sahabatnya. Dalam surat ini, belum panen saja Alloh sudah memberikan kebahagiaan.
✅ Anak kita yang menanam siapa? Kita. Setiap proses pertumbuhannya kita merasakan bahagia.
✅ Lalu kapan Alloh bicara buahnya? Di QS. Ibrohim: 24-25. Baiknya anak kita nanti, maka itu adalah hak Alloh. Tugas kita adalah menanamnya dengan baik. Semoga kelak Alloh mengizinkan agar hasilnya baik juga.
✅ Tapi ingat, pohon itu kan yang kita konsumsi bukan hanya buahnya. Mendidik anak juga sama. Tetapi itu dengan izin Alloh. Maka didiklah anak kita dengan maksimal. Ikuti caranya.
✅ Dalam sebuah hadits Rosululloh menyampaikan bahwa ada sebuah pohon. Dimana Keberkahan pohon itu seperti keberkahan seoranng mukmin. Pohon apa itu? Pohon kurma.
✅ Pelajari pohon kurma untuk mendidikan anak kita. Pohon kurma itu berkah, kata Rosul. Kurma itu berbuahnya perlu waktu lama, sekitar 8 tahun. Tapi hasilnya juga sesuai dengan kesabaran kita memetik buahnya.
✅ Sama seperti pohon zaitun yang bisa menopang perekonomian Spanyol. Jika pohon ini baik, maks ia akan lebih panjang dari usia kita.
✅ Pohon ini usianya ratusan tahun. Terus berbuah. Nutrisi kurma berbeda dengan nasi. Sesuai dengan kesabaran menunggunya berbuah.
✅ Yang tumbuh pertama dari pohon kurma adalah thol/ mayang/ bakal buah, tapi perlu dikawinkan dulu. Berdasarkan hasil penelitian, mayang jantan kurma, memiliki warna, aroma, dan fungsi yang mirip seperti sperma manusia.
✅ Mayang, akan tumbuh berwarna hijau (kholal), menyenangkan dari segi pemandangan walau rasanya belum manis. Anak kita pun demikian.
✅ Susui dengan cara yang benar. Usia 3-6 tahun adalah usia yang sangat penting mendapatkan sentuhan dari orang tuanya karena sedang pandai untuk meniru.
✅ Konsep pendidikan yang paling tepat di saat itu adalah keteladanan. Memang belum manis. Tapi kalau anak berperilaku baik dan lucu akan menyenangkan.
✅ Setelah kholal kemudian akan menjadi berwarna kuning. Mulai ada sedikit rasa manisnya. Setiap fase ada warna-warna indah pada anak-anak kita.
✅ Kemudian berwarna merah (balah). Rasanya sudah mulai enak. Kalau sudah usia 7 tahun Nabi perintahksn untk sholat. Dijaga hingga 10 tahun. Evaluasi. Bacaannya. Masih disuruh-suruh atau tidak. Bahkan Nabi memerintahkan untuk memukul dengan pukulan pendidikan. Jika sholatnya baik, yang lainnya akan baik. Dan perjelas status dia laki-laki atau perempuan. Pisahkan tempat tidur mereka. Apalagi dengan orang lain.
✅ Usia 10 tahun seharusnya sudah tidak boleh cium tangan dengan gurunya. Sebaiknya pendidikan dipisah mulai usia 10 tahun. Pelanggaran di tahap ini akan buruk di usia berikutnya.
✅ Tanamkan ilmu agama terlebih dahulu. Bukan ilmu umum dulu. Bacakan ayat-ayat Al Qur'an. Sucikan hati mereka. Ajari ilmu tafsir dan ilmu hadits Nabi. Sesuai dengan QS. Al Jumu'ah: 2. Lalu kemana ilmu eksak? Itu nanti. Ada di dalam QS. Al Baqoroh.
✅ Fase rusyda. Usia baligh. Bicara masalah harta. QS. An-nisaa': 5 dan 6. Kemampuan menyimpan dan mengembangkan uang dengan baik, dll.
✅ Kemudian kurma itu dari berwarna merah menjadi ruthob. Warnanya coklat. Rasanya manis sekali. Pada saat inilah anak akan berperilaku baik dengan sendirinya karena telah ditanamkan nilai-nilai kebaikan pada fase-fase sebelumnya.
✅ Semoga kelak anak kita menjadi anak yang sholih dan sholihah. Aamiin.

Tuesday, June 09, 2015

Dahsyatnya Doa “Duduk Diantara Dua Sujud"


Ketika orang ditanya, “do’a apakah yang paling sering dibaca oleh seorang muslim ?”,
Banyak yang menjawabnya dengan salah.
Begitu seringnya do’a itu dibaca, sehingga ketika sedang membaca do’a banyak yang tidak merasa berdo’a
Padahal do’a itu sangat dahsyat, mencakup kebutuhan kita di dunia dan akhirat. Dan dibaca minimal 17 kali setiap hari.
marilah kita renungi maknanya :

🌻ROBIGHFIRLII, Wahai Tuhan ampunilah dosaku. Dosa adalah beban, yang menyebabkan kita berat melangkah menuju ke ridho Allah. Dosa adalah kotoran hati yang membuat hati kelam sehingga hati kita merasa berat untuk melakukan kebaikan.

🌷WARHAMNII, Sayangilah diriku. Kalau kita disayang Alllah, hidup akan terasa nyaman, karena dengan kasih sayang akan dapat dicapai semua cita2. Dengan kasih sayang Allah nafsu kita akan terbimbing.

🌹WAJBURNII, Tutuplah segala kekuranganku. Banyak sekali kekurangan kita, kurang syukur, kurang sabar, kurang bisa menerima kenyataan, mudah marah, pendendam dll. Kalau kekurangan kita ditutup/ diperbaiki Allah, maka kita akan menjadi manusia sebenarnya.

🌺WARFA’NII, Tinggikanlah derajatku. Kalau Allah sudah meninggikan derajat kita, maka pasti tidak ada manusia yang bisa menghinakan kita.

🌸WARZUQNII, Berikanlah aku rizki, sebagai hamba Allah kita membutuhkan rizki. Allah mampu mendatangkan rizki dari arah yang tak terduga dan tanpa perhitungan.

🍀 WAHDINI, Berikanlah aku petunjuk/ bimbinglah aku ke jalan kebahagiaan. Kita tidak hanya minta petunjuk/ hidayah yang berkaitan dengan agama. Tetapi kita juga minta petunjuk agar terhindar dari mengambil keputusan yang salah.

🌼WA’AAFINII, Berikanlah aku kesehatan. Apabila kita sehat kita bisa menambah kebaikan dan manfaat serta tidak menjadi beban oranga lain. “Health is not everything, but without health everything is nothing.”

🍁WA’FUANNII, Aku mohon agar kesalahanku dihapus dari catatan. Kita awali do’a ini dengan mohon ampun dan kita akhiri dengan permohonan agar catatan dosa kita dihapus. Sehingga kita benar-benar bersih dari dosa seperti bayi yang baru lahir.

💞Allah memerintahkan kita untuk membaca do’a itu, Rasulullah mencontohkan kepada kita, menurut logika do’a tersebut pasti terkabul, kecuali dari hati yg lalai dari apa yg disebutkan lisannya (jauh dari khusyuk)
🍂🍃🍂🍃🍂🍃🍂

*Semoga bermanfaat... ^_^

#Muhasabah
#SilakanShare
#MariKitaSebarkanYangBaikBaik
#SharingIsCaring
#FromShareToShared

Sunday, June 07, 2015

Obat Sakit Kepala


Saat merasakan sakit kepala, coba petakan:
Jika sakit kepala di depan kepala, pengobatannya adalah tidur.
Jika sakitnya di atas kepala, pengobatannya adalah makan dan minum.
Jika sakit kepala di bagian belakang kepala, maka pengobatannya adalah melepaskan stres.

*Semoga bermanfaat dan terhindar dari sakit kepala ^_^

#SilakanShare
#FromShareToShared
#SharingIsCaring

Thursday, June 04, 2015

Relung Kehidupan


Waktu sedang "Jaya" kita merasa banyak teman di sekeliling kita.

Waktu sedang "Berkuasa" kita percaya diri melakukan apa saja.

Waktu sedang "Tak Berdaya" barulah kita sadar siapa saja sahabat sejati yang ada.

Waktu sedang "Jatuh" kita baru sadar selama ini siapa saja teman yg memperalat dan memanfa'atkan kita.

Waktu sedang "Sakit" kita baru tahu bahwa sehat itu sangat penting, jauh melebihi harta.

Manakala "Miskin" kita baru tahu jadi orang harus banyak memberi/ berderma & saling membantu.

Masuk "Usia Tua" kita baru tahu kalau masih banyak yang belum dikerjakan.

Saat "di ambang Ajal" kita baru tahu ternyata begitu banyak waktu yg terbuang sia-sia.

Hidup tidaklah lama,
Sudah saatnya kita bersama-sama membuat HIDUP LEBIH BERHARGA:

Saling menghargai,
Saling membantu,
Saling memberi,
Saling mendukung,

Jadilah teman setia tanpa syarat ...
Jangan saling memotong & menggunting sesama teman...

Tunjukkanlah bahwa kita masih mempunyai Hati Nurani yg tulus
Jauhkan niat jahat untuk mencelakai atau memfitnah.
Jauhkan niat memaksa seseorang melakukan suatu hal untuk kepentingan pribadi kita.

Apa yg ditabur itulah yang akan dituai

Allah SWT tidak pernah menjanjikan bahwa langit itu selalu biru, bunga selalu mekar, dan mentari selalu bersinar.

Tapi ketahuilah bahwa Allah SWT selalu memberi pelangi di setiap badai, senyum di setiap air mata, Rahmat & berkat di setiap cobaan, dan jawaban di setiap do'a......

Jangan pernah menyerah , Terus berjuanglah,
Life is so beautiful....

Hidup bukanlah suatu tujuan, melainkan sebuah perjalanan

Indahnya hidup bukan karena banyak orang mengenal kita, namun berapa banyak orang yang bahagia mengenal kita.

Semoga bermanfaat 😊

#Muhasabah
#SilakanShare
#FromShareToShared

Tuesday, June 02, 2015

Field Trip: Ekowisata Mangrove Wonorejo, Surabaya (EMW)



Karena kemarin Harpitnas *Hari Kecepit Nasional*, jadilah libur sehari ini ga bisa pergi jauh-jauh. Kita ngebolang di dalam kota saja, kebetulan sudah lama direncanakan, tapi gagal maning gagal maning. Kali ini saatnya berhasil, qiqiqi. Kemanakah kami? Yups, sesuai judul dunk pastinyaaa, Ekowisata Mangrove Wonorejo, Surabaya (EMW).

Eh, para pembaca sudah tau kan apa fungsi si hutan mangrove ini? Kalau sudah pernah "makan bangku sekolah" pasti tahulah yaa, untuk apa repot-repot nanemin mangrove di pesisir pantai kita. Yups, selain untuk mencegah laju abrasi, bisa juga untuk tempat hidup para hewan yang beberapa diantaranya tidak ditemukan di tempat lain.


Dimanakah dia berada? 

Ya di Wonorejo-lah, qiqiqi. Ancer-ancernya, dari arah kota, ikutin aja jalan depan Stikom, melewati IPH School, pangkalan taxi Orenz, hingga nanti akan nemu petunjuk arah ke EMW. Saran dariku, lebih baik parkir saja di parkiran sekitar Dermaga (ongkos parkir Rp.3.000), supaya ga jauh-jauh jalannya, maklumlah pesisir, hoooootttt dan tanpa diskon mataharinya, obral abiiss, dan kalau kemarau lumayan berdebu.


Apa fasilitas yang disediakan?

Ada kolam pancing, fasum, sentra kuliner, jogging track, perahu wisata.

Naik perahu kemana?

Sebentar-sebentar, mo ngasih tau dulu tarifnya yaaa
Dewasa: @Rp.25.000 PP
Anak-anak: @Rp.15.000 PP
Sewa Speed Boat: Rp.300.000 (6 orang)
Sewa Kapal Pesiar "Jaya Samudra": @Rp.100.000 PP (kapasitas 30 orang)

Naah, pengunjung bisa memilih, mau naik yang mana? Untuk perahu dan speed boat, wilayah edarnya mulai dermaga, membelah hutan mangrove, sampai ke pinggir laut lepas, kalau lagi beruntung bisa sambil melihat aneka satwa yang ada, lama perjalanan sekitar 20 menitan. Kalau mau sampai Suramadu, silakan sewa kapal pesiar saja, fasilitasnya kumplit kok, ber-AC, ada ruang karaoke dan juga kantin. Kalau mau pesta barberque, bakar ikan, konser mini di tengah laut, pesta ultah, pesta apa aja, asal bukan pesta bikini ya!!

Sayang seribu sayang pas ke sana, pas barengan event Family Go Green beberapa perusahaan, halah ramenyaaaa, bikin ga jadi naik perahu, antriannya buju buneeengg. Jadilah cuma explore jogging track aja, qiqiqi, gapapa, orang deket aja, next time bisa dilengkapin ngebolangnya.


Apa istimewanya jogging track?

Pertama, tiket masuk murah meriah, per orang cuma Rp.2.000,- *kemarin VaRo juga ga bayar masuknya*. Kedua, yaaa, berasa di dunia lain aja, jogging track dibangun di tengah-tengah mangrove, kanan kiri dinaungi dedaunan mangrove, jadi berasa beda.

Jogging track ini berupa jembatan kayu dengan tonggak beton di kanan kirinya, bawahnya air mengalir aja gitu, kalau lagi ada perahu melintas, ombaknya membuat air di bawah track ikutan bergoyang, ngeri-ngeri sedap. Kenapa begitu? Karena di beberapa bagian, kedalamannya 150 cm lebih lhooo. Kok tahu? Ya tahulah, kan aku coba ukur pake patahan batang pohon yang ada di sekitar track. Buat ngajarin anak lanang mengukur kedalaman air tanpa meteran, tinggal celupin aja batangnya, tandai batas air, angkat, dan bandingkan dengan tinggi badan sendiri. Jadi deh..!! ^_^


*Untuk sementara, sharingnya ini dulu, silakan dicoba sendiri, biar makin terasa sensasinya, danke. ^_^

Info lebih jelas bisa hubungi:
KANTOR EKOWISATA MANGROVE
Jl. Raya Wonorejo Rungkut No. 1, Surabaya, Telp/fax. 031-879 6880, Hp. 085655335342, 08123285523 E-mail/Facebook: ekowisatamangrove_wonorejo@yahoo.co.id Web:http://www.ekowisata-mangrove-wonorejo.com


Monday, June 01, 2015

Cara Install BBM Versi Terbaru di ASUS Fonepad 8


Horeee, aku dapet hadiah ulang tahun ASUS Fonepad 8 dari suamiku tercuintah. Alhamdulillaah, sangat lega dan nyaman dibuat kerja mobile. RAM yang besar, prosesor yang was wes wos, jos gandhos lah pokoknyamah, ga ada komplain sampai detik ini. :)

Namun ada 1 ganjalan, biasanya aku kalau install aplikasi selalu mengunduh dari Playstore langsung, meskipun dari toko selalu dibekali beberapa aplikasi sebagai bonus. Beberapa aplikasi sudah ok, tinggal BBM saja, dicari, diubek ubek tetep aja ga ada. Katanya ga support di Fonepad 8. Ooomaaiiigaaadd..!! Okeih, akhirnya terpaksa aku install pakai aplikasi pemberian toko, alhamdulillah bisa. Tapi, versinya masih lama euy, grup cuma bisa 30 member, kirim gambar ga bisa "multiple", ga ada "contact category". Di situ kadang saya merasa sedih. :(

Singkat cerita, setelah mencoba beberapa cara yang tidak perlu kujelaskan detil di sini, berikut aku akan jabarkan cara supaya kalian, yang punya Fonepad 8 juga, bisa install BBM dengan versi teranyar.

1. Buka website http://global.blackberry.com/static-pages/bbm/upgrade/index.html melalui Fonepad 8 dan download APK-nya (lihat tanda panah)


2. Pastikan sudah mencentang opsi "Allow installation of apps from unkown sources" di setting security Fonepad 8


3. Install APK yang sudah didownload tadi

Voilaaaa, BBM versi ter-gress sudah bisa digunakan. Yippie..!! Semoga bermanfaat yaa. ^_^